BlackBerry Pamer Pembuatan Android Priv lewat Video - Kompas.com
Rabu, 26 Juni 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

BlackBerry Pamer Pembuatan Android Priv lewat Video

Senin, 28 Desember 2015 | 16:31 WIB
BlackBerry Keyboard fisik QWERTY BlackBerry Priv.
KOMPAS.com - Desain smartphone Android pertama BlackBerry, Priv mengundang banyak rasa penasaran. Rancang bangunnya masih dipertanyakan.

Namun demikian, BlackBerry berhasil membuat smartphone dengan desain yang menarik dengan tombol fisik ekstra. Bagaimana cara menambahkannya?

Untuk menjawab rasa penasaran itu, pada Senin (28/12/2015), BlackBerry merilis video bagaimana cara Priv dirakit.

Komponen-komponen penukung Priv satu per satu ditampilkan dan dipasang sesuai posisinya.

Bahkan, dalam video dengan durasi 35 detik itu, BlackBerry juga memamerkan mekanisme slider keyboard fisik Priv.

Berikut adalah videonya:



Di pasar global, BlackBerry Priv dibanderol dengan harga 699 dollar AS atau sekitar Rp 9,5 juta.

Mahalnya ponsel Android itu disadari oleh pihak BlackBerry. Dalam pengumuman laporan keuangan terbarunya, CEO BlackBerry mengindikasikan bakal memangkas harga perangkat tersebut.

Chen memberi sedikit bocoran, harga dari Priv kemungkinan akan dipangkas setelah ajang Mobile World Congress mendatang di bulan Februari 2016.
Penulis: Reska K. Nistanto
Editor : Reza Wahyudi
Sumber: Gizmodo