Facebook Manfaatkan Instagram untuk "Tambah Teman" - Kompas.com
Selasa, 2 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Facebook Manfaatkan Instagram untuk "Tambah Teman"

Senin, 11 Mei 2015 | 11:27 WIB
SHUTTERSTOCK Ilustrasi
KOMPAS.com - Facebook sedang berupaya agar jumlah pertemanan pengguna di jejaring sosialnya semakin bertambah. Fitur saran pertemanan "People You may Know" kini diletakkan di posisi yang lebih terlihat.

Selain itu, untuk menambah jumlah teman yang terhubung, Facebook juga akan menggunakan algoritma Instagram untuk merekomendasikan teman.

Dikutip KompasTekno dari Engadget, Jumat (8/4/2015), Facebook mengonfirmasi bahwa baru-baru ini pihaknya mulai menarik data dari Instagram berdasar siapa yang di-follow.

Instagram adalah jejaring sosial yang berbeda dari Facebook, lebih sebagai jejaring sosial berbagi foto. Jejaring sosial itu telah diakuisisi oleh Facebook.

Usaha Facebook untuk menampilkan teman di Instagram bisa jadi merupakan usaha untuk menjaring lebih banyak pengguna dari kalangan remaja.

Menurut studi dari firma Pew Internet, Facebook masih merupakan jejaring sosial paling populer di antara remaja, lebih dari setengah remaja di Facebook juga menggunakan Instagram.

Namun banyak juga yang meninggalkan Facebook dan melompat ke platform lain, seperti Instagram, Snapchat, dan aplikasi messaging lainnya.
Penulis: Reska K. Nistanto
Editor : Wicak Hidayat
Sumber: ENGADGET