Steve Wozniak Ikut Antre iPhone 4S - Kompas.com
Senin, 8 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Steve Wozniak Ikut Antre iPhone 4S

Jumat, 14 Oktober 2011 | 14:18 WIB

KOMPAS.com — Tak hanya warga biasa yang antre untuk mendapatkan iPhone 4S. Steve Wozniak, co-founder Apple, seperti dilaporkan NBC11, juga ikut mengantre untuk mendapatkan gadget terbaru Apple ini.

Kepada NBC11, Wozniak mengungkapkan bahwa meskipun ia sudah memiliki dua smartphone, ia tetap akan membeli iPhone 4S. Dan, ia pun tetap ikut mengantre walau bisa mendapatkannya dengan mudah. Wozniak menjadi salah satu orang dalam barisan terdepan yang mengantre di sebuah toko di wilayah Los Gatos, California.

Ia datang pukul 14.00 kemarin waktu setempat atau sekitar pukul 01.00 WIB dini hari tadi. Wozniak mengatakan, sementara menunggu, ia akan menghabiskan waktu untuk mengecek e-mail ataupun bercengkerama dengan para penggemarnya.

iPhone 4S mulai dijual di tujuh negara pada hari ini pukul 08.00 waktu lokal masing-masing negara. Adapun di California, penjualan akan dimulai malam nanti. Terlepas dari adanya kekecewaan terhadap produk ini, preorder iPhone 4S ternyata telah menembus rekor yang mencapai 1 juta unit dalam 24 jam. Laporan Bloomberg memperkirakan bahwa penjualan iPhone 4S dalam sepekan bisa mencapai 4 juta unit.

Editor : Reza Wahyudi
Sumber: